Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
BisnisKesehatanPeristiwa

RS Bethsaida Serang Resmi Dibuka: Rumah Sakit Modern Bertaraf Bintang Hadir di Banten!

54
×

RS Bethsaida Serang Resmi Dibuka: Rumah Sakit Modern Bertaraf Bintang Hadir di Banten!

Share this article
RS Bethsaida Serang Resmi Dibuka Rumah Sakit Modern Bertaraf Bintang Hadir di Banten, foto:(ig/pemprov.banten)

Seketika.com, Serang – Kehadiran RS Bethsaida Serang menjadi langkah strategis dalam memperkuat infrastruktur layanan kesehatan di Provinsi Banten. Rumah sakit ini hadir sebagai bagian dari komitmen dalam menyediakan akses layanan kesehatan berkualitas, modern, dan inklusif untuk masyarakat Serang, Cilegon, dan sekitarnya.

Dalam acara Grand Opening RS Bethsaida Serang yang digelar pada Senin, 5 Mei 2025, di Jl. Lingkar Selatan Cilegon, Desa Harjatani, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang, Gubernur Banten Andra Soni menyampaikan apresiasi atas kontribusi sektor swasta dalam pembangunan kesehatan daerah.

“RS Bethsaida Serang merupakan rumah sakit ke-132 di Provinsi Banten dan ke-8 di Kabupaten Serang. Ini adalah bukti nyata kerja sama antara pemerintah dan pihak swasta dalam memperkuat sistem kesehatan di Banten,” ujar Gubernur Andra.

Beliau menekankan bahwa kesehatan adalah hak dasar setiap warga negara.

Karena itu, kehadiran fasilitas kesehatan representatif seperti RS Bethsaida harus mampu memberi kontribusi nyata dalam upaya promotif, preventif, kuratif, hingga rehabilitatif.

Direktur RS Bethsaida Serang, Tirtamulya Juandy, menjelaskan bahwa rumah sakit ini dibangun di atas lahan seluas 9.165 meter persegi dan menyediakan 66 jenis layanan kesehatan.