Seketika.com, Tren – Setelah hampir empat tahun vakum, grup K-pop BTS akhirnya memastikan tanggal comeback resmi. Boy group global asal Korea Selatan itu akan kembali menyapa ARMY pada 20 Maret 2026, sebuah momen yang diprediksi mengguncang industri musik dunia.
Kepastian ini diungkap melalui catatan resmi BigHit Music yang dibagikan di media sosial X (sebelumnya Twitter).
Dalam unggahan tersebut, agensi menegaskan bahwa seluruh anggota BTS telah menyelesaikan kewajiban wajib militer mereka.
“Comeback tanggal 20 Maret sudah dipastikan,” tulis BigHit Music.
Vakumnya BTS terjadi karena kewajiban wajib militer Korea Selatan yang harus dijalani seluruh anggota.
Ketujuh personel RM, Jin, Suga, j-hope, Jimin, V, dan Jung Kook menjalani tugas negara secara bertahap sejak 2022.
Suga menjadi anggota terakhir yang menyelesaikan masa tugasnya pada Juni 2025, setelah menjalani layanan sosial sebagai alternatif wajib militer akibat cedera bahu. Sementara enam anggota lainnya menjalani wajib militer aktif.












