Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x406
MusikTeknologi

Instagram Rilis Fitur Penambahan Lagu di Profil Pengguna

53
×

Instagram Rilis Fitur Penambahan Lagu di Profil Pengguna

Share this article

Judul lagu dan penyanyinya akan ditampilkan di bawah bio

Seketika.com, JAKARTA – Instagram terus berinovasi untuk memperkaya pengalaman penggunanya dengan menawarkan fitur-fitur baru yang memungkinkan mereka mengekspresikan sisi personal secara lebih kreatif.

Salah satu fitur terbaru yang diperkenalkan adalah penambahan lagu di profil, yang membuat profil pengguna semakin ‘mereka banget’ dengan lagu sesuai preferensi mereka.

Setelah fitur Flipside, kini pengguna dapat menambahkan lagu favorit mereka ke dalam profil Instagram, yang nantinya bisa diputar secara otomatis saat seseorang mengunjungi profil pengguna tersebut.

Proses penambahan lagu ke profil Instagram pun sangat mudah. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Klik ‘Edit Profil’ pada halaman profil Anda.
  2. Ketuk panah ke samping (>) pada bagian ‘Musik’.
  3. Ketuk ikon plus ‘+’ atau ‘Pilih lagu untuk profil Anda’.
  4. Cari dan temukan lagu yang Anda inginkan, lalu sesuaikan cuplikan atau potongan lagu yang ingin ditampilkan pada menu pop-up yang muncul di bagian bawah.
  5. Klik ‘Selesai’ jika pemotongan sudah sesuai.
  6. Ketuk ‘Selesai’ lagi untuk menyimpan pengaturan.