BolaPeristiwa

Bono Jadi Pahlawan, Maroko Singkirkan Nigeria dan Melaju ke Final Piala Afrika

13
×

Bono Jadi Pahlawan, Maroko Singkirkan Nigeria dan Melaju ke Final Piala Afrika

Share this article
Bono Jadi Pahlawan, Maroko Singkirkan Nigeria dan Melaju ke Final Piala Afrika, foto:(ap)

Seketika.com, Depok – Maroko memastikan langkah ke final Piala Afrika usai menyingkirkan Nigeria lewat adu penalti dramatis dengan skor 4-2, setelah kedua tim bermain imbang 0-0 hingga perpanjangan waktu, Rabu (14/1/2026). Penjaga gawang Yassine “Bono” Bounou tampil sebagai pahlawan dengan menggagalkan dua eksekusi penalti pemain Nigeria, sementara Youssef El-Nesyri mencetak gol penentu kemenangan.

Pertandingan semifinal yang digelar di Stadion Pangeran Moulay Abdellah, Rabat, disaksikan 65.458 penonton, mayoritas pendukung tuan rumah.

Atmosfer luar biasa dari tribun membuat Maroko tampil dominan sepanjang laga.

“Kami bermain dengan 12 pemain,” ujar pelatih Maroko Walid Regragui, merujuk pada dukungan masif suporter.

Meski demikian, sejumlah pendukung Nigeria yang mengenakan atribut hijau tetap berusaha memberikan tekanan balik.

Maroko langsung menekan sejak awal. Semi Ajayi harus melakukan blok krusial untuk menggagalkan peluang Ismael Saibari, sementara Brahim Díaz dan Achraf Hakimi beberapa kali mengancam pertahanan Nigeria.

Nigeria lebih banyak bertahan dan hanya mampu mencatat satu tembakan tepat sasaran melalui Ademola Lookman, yang dengan mudah diamankan Bono.