Seketika.com, Pandeglang – Gubernur Banten, Andra Soni, menegaskan bahwa Kecamatan Carita, Kabupaten Pandeglang memiliki potensi besar dalam pengembangan sektor kelautan dan wisata bahari. Hal ini disampaikannya saat membuka Peringatan Hari Jadi Carita ke-47 dan tradisi budaya Ruwat Laut Nelayan Carita, Minggu (13/7/2025).
Menurut Andra Soni, Ruwat Laut Carita bukan hanya tradisi tahunan masyarakat nelayan, tetapi juga daya tarik wisata budaya yang bisa mendorong pertumbuhan ekonomi biru dan pariwisata berbasis masyarakat.
“Ruwatan Laut di Carita merupakan ritual syukur atas hasil laut dan bentuk permohonan keselamatan. Tradisi ini punya nilai budaya tinggi dan bisa menjadi magnet pariwisata di kawasan Carita dan sekitarnya,” ujar Gubernur Andra Soni.
Kegiatan Ruwat Laut kali ini diikuti sekitar 500 perahu nelayan dari berbagai ukuran. Antusiasme masyarakat dan wisatawan terlihat sangat tinggi.
“Alhamdulillah saya melihat ada sekitar 500 perahu yang berukuran besar dan kecil yang isinya penuh, sehingga ini sangat menarik dan menyenangkan,” tambah Andra.
Dalam kesempatan itu, Gubernur Banten Andra Soni mengajak masyarakat Carita untuk bersama-sama menjaga dan mengembangkan potensi wisata bahari yang dimiliki daerah tersebut.