Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
Peristiwa

Bamus Suku Betawi 1982 Siap Menyongsong Jakarta Sebagai Kota Global

427
×

Bamus Suku Betawi 1982 Siap Menyongsong Jakarta Sebagai Kota Global

Share this article

Saat ini kita sudah memasuki fase-fase pesta demokrasi, tahun-tahun politik. Ada 2,6 juta warga Betawi di Jakarta yang saya yakin akan menjaga kampungnya tetap dalam suasana aman, damai, dan kondusif

Seketika.com, Jakarta – Badan Musyawarah (Bamus) Suku Betawi 1982 menggelar Rapat Kerja (Raker) dengan mengusung tema “Jakarta Menyongsong Kota Global: Peran Strategis Bamus Betawi 1982 di Kancah Nasional dan Internasional”.

membahas program-program yang akan direncanakan, dipersiapkan, dan dilaksanakan
Ketua Bamus Suku Betawi 1982, Haji Zainuddin (Oding) mengatakan, raker ini diselenggarakan untuk mempersiapkan sejumlah langkah strategis organisasi ke depan.

“Raker ini akan membahas program-program yang akan direncanakan, dipersiapkan, dan dilaksanakan,” ujarnya, Selasa (24/10) malam.
Oding menjelaskan, salah satu agenda terpenting dalam raker ini adalah mempersiapkan kontribusi Bamus Suku Betawi 1982, setelah Jakarta tidak berstatus sebagai Ibu Kota Negara (IKN).

“Berdasarkan informasi sejauh ini, DKI akan diubah menjadi Daerah Khusus Jakarta sebagai kota global. Untuk itu, perlu dilakukan persiapan langkah sedini mungkin. Betawi harus mengambil peran,” terangnya.

Leave a Reply