Seketika.com, Zurich – Timnas U-17 Indonesia dipastikan berkandang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, saat mengarungi duel-duel penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 2023. Tim Garuda Muda akan menjalani laga perdana melawan Ekuador.
Pertandingan kedua tim akan berlangsung pada Jumat (10/11) dengan waktu kick-off pukul 19.00 WIB. Pada duel selanjutnya, tim asuhan Bima Sakti bakal bersua Panama Senin (13/11).
Laga terakhir, penentuan nasib melawan Maroko akan digelar pada Kamis (16/11).
Gelaran sepak bola Piala Dunia U-17 2023 akan dilangsungkan di Indonesia pada 2 November sampai 10 Desember 2023, Berikut jadwal Grup A Piala Dunia U-17 2023 yang terdiri atas Indonesia bersama Ekuador, Panama dan Maroko.
Berikut Daftar Timnas Indonesia Piala Dunia U-17 2023. Nama-nama ini merupakan nama-nama yang ikut pemusatan latihan di Bali pada Agustus 2023 kemarin, dan dari nama-nama ini akan diseleksi lagi untuk skuat final Indonesia.
- Ji Da Bin
- Komang Ananta Pramananda Putra
- Mohamad Andre Pangestu
- Muhammad Iqbal Gwijangge
- Danda Rama Febriyanto
- Ergun Firlansyah Arif
- Amirul Amin Fisabilillah
- Muhammad Ridho Al Ikhsan
- Andrika Fathir Rachman
- Rizdjar Nurviat Subagja
- Mokh. Hanif Ramadhan
- M. Givary Lotra Widianto
- Muhammad Kafiatur Rizky
- Aaron Liam Suitela
- M. Riski Afrisal
- Figo Dennis Saputrananto
- Jehan Pahlevi
- Habil Akbar
- Muhammad Nabil Asyura
- Ikram Algiffari
- Muhamad Ibrah Ardiansyah Ohorella
- Shouter Tonci Israel Ramandei
- Achmad Zidan Arrosyid
- Sulthan Zaky Pramana Putra Razak
- Zulkifli Lukmansyah
- Rifky Tofani
- Reno Salampessy
- Ruben Asoka Jaya Prayitno
- Muh. Sadewa
- Arkhan Kaka Putra Purwanto
- Welberlieskott De Halim Jardim
- Althaf Fawwaz Khan
- Igor Arungbumi Sanders
- Alifta Rahman Kusuma