Seketika.com, Tangerang – Kehadiran gedung baru Perpustakaan Daerah Kota Tangerang terbukti memberikan dampak signifikan terhadap peningkatan minat baca masyarakat. Sepanjang tahun 2025, jumlah pengunjung, anggota baru, hingga peminjaman buku melonjak drastis dibandingkan tahun sebelumnya.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) Kota Tangerang, Engkos Zarkasy, mengungkapkan bahwa berdasarkan data kinerja perpustakaan, jumlah pengunjung meningkat 399,4 persen, dari 7.583 pengunjung pada 2024 menjadi 37.869 pengunjung sepanjang 2025.
“Lonjakan ini menunjukkan antusiasme masyarakat yang sangat tinggi terhadap kehadiran gedung baru perpustakaan,” ujar Engkos, Selasa (6/1/2026).
Tak hanya dari sisi kunjungan, peningkatan juga terjadi pada jumlah anggota baru perpustakaan. Sepanjang 2025 tercatat 878 anggota baru, naik 159,8 persen dibandingkan 2024 yang hanya mencapai 338 anggota.
Sementara itu, jumlah peminjam aktif mengalami kenaikan 183,2 persen, dari 673 orang pada 2024 menjadi 1.906 peminjam aktif di 2025.
Lonjakan paling signifikan terlihat pada jumlah buku yang dipinjam, yakni meningkat hingga 625,8 persen, dari 210 buku pada 2024 menjadi 1.523 buku dipinjam sepanjang 2025.
Menurut Engkos, keberhasilan tersebut tidak lepas dari konsep gedung baru yang mengusung desain modern dan ramah pengunjung.












