MusikPemerintahanPeristiwa

Hadiah Rp21 Juta! Lomba Band Pelajar Tangerang Great Sale 2025 Resmi Dibuka

8
×

Hadiah Rp21 Juta! Lomba Band Pelajar Tangerang Great Sale 2025 Resmi Dibuka

Share this article
Hadiah Rp21 Juta! Lomba Band Pelajar Tangerang Great Sale 2025 Resmi Dibuka, foto:(tangerangkota)

Suli menjelaskan bahwa proses pendaftaran dapat dilakukan secara daring melalui tautan berikut bit.ly/LombaTGS2025.

Syarat dan Ketentuan Lomba Band Pelajar Tangerang Great Sale 2025

  1. Peserta adalah siswa SMA/sederajat di Kota Tangerang, dibuktikan dengan surat keterangan sekolah dan kartu pelajar.
  2. Setiap sekolah dapat mengirimkan maksimal 2 grup band.
  3. Satu grup band berisi maksimal 7 orang.
  4. Peserta membawakan 1 lagu pilihan (bebas).
  5. Peserta diperbolehkan membuat aransemen musik sendiri.
  6. Dilarang membawakan lagu bermuatan SARA, politik, atau pornografi.
  7. Durasi tampil 10 menit (5 menit persiapan & sound check, 5 menit penampilan).
  8. Panitia menyediakan alat musik, namun peserta boleh membawa alat tambahan.
  9. Panitia menyediakan sound system representatif; peserta dapat membawa aksesori tambahan.
  10. Peserta wajib registrasi ulang minimal 50 menit sebelum acara dimulai.
  11. Peserta wajib standby 15 menit sebelum tampil.
  12. Peserta wajib mengisi link atau scan barcode pendaftaran.
  13. Batas akhir pendaftaran: 26 November 2025.

Tangerang Great Sale 2025 tidak hanya menghadirkan diskon belanja besar-besaran, namun juga panggung kreativitas bagi para pelajar berbakat. Pemkot Tangerang mengajak seluruh sekolah untuk mengirimkan perwakilan terbaiknya.