BolaPeristiwa

Persija Jakarta Bangkit! Tumbangkan Persik 3-1 di Solo

28
×

Persija Jakarta Bangkit! Tumbangkan Persik 3-1 di Solo

Share this article
Persija Jakarta Bangkit! Tumbangkan Persik 3-1 di Solo, foto:(ig/persija)

Sepuluh menit kemudian, Maxwell Souza membawa Persija unggul 2-1 lewat sundulan memanfaatkan umpan lambung Bruno Tubarao dari sisi kanan.

Gol ketiga dicetak Witan Sulaeman pada menit ke-78 setelah menerima umpan Maxwell, melewati kiper Persik, dan menuntaskan serangan dengan sepakan mendatar kaki kanan.

Mauricio Souza, pelatih Persija Jakarta, menyatakan kepuasannya atas performa tim.

Ia menekankan bahwa dominasi Persija sudah terlihat sejak awal pertandingan dan respon pemain di babak kedua menjadi kunci kemenangan.

“Kami lebih baik dari lawan sepanjang pertandingan. Setelah gol mereka, lapangan tidak bisa lagi untuk bermain dengan baik. Tapi kami tetap tampil lebih baik di lapangan,” ujar Mauricio usai laga.

Kemenangan ini menjadi kemenangan kelima secara beruntun Persija Jakarta di Super League 2025/2026, memperkuat posisi mereka di papan klasemen dan menegaskan dominasi Macan Kemayoran dalam kompetisi musim ini.