Hanya berselang lima menit, PSIM menggandakan skor. Franco Ramos Mingo mencatatkan namanya di papan skor lewat sundulan tajam hasil sepak pojok pada menit ke-63.
Fahreza kembali menjadi mimpi buruk Madura United. Pada menit ke-66, ia mencetak gol keduanya sekaligus mengunci kemenangan PSIM menjadi 0-3. Skor tersebut bertahan hingga peluit panjang berbunyi.
Meski unggul jauh, PSIM juga harus bermain dengan 10 orang setelah Franco Ramos Mingo menerima kartu merah menit ke-73.
Drama belum usai, karena Madura United kembali kehilangan pemain setelah kiper Miswar Saputra Nurdin diganjar kartu merah menit ke-90+1.
Pelatih Kepala PSIM Yogyakarta, Jean-Paul Van Gastel, menilai kartu merah sangat memengaruhi jalannya pertandingan.
“Saya pikir kartu merah sangat mengubah dinamika permainan. Kami memang mendapatkan keuntungan dari dua kartu merah Madura United,” ujarnya usai laga.
Sementara itu, Fahreza Sudin mengungkapkan rasa syukurnya atas kontribusi dua gol yang ia persembahkan.












