Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x406
ArtisOtomotif

Robert Downey Jr. Sumbangkan 6 Mobil Custom untuk Kegiatan Amal Lingkungan

295
×

Robert Downey Jr. Sumbangkan 6 Mobil Custom untuk Kegiatan Amal Lingkungan

Share this article

“Robert Downey Jr. juga membuka kesempatan bagi orang-orang yang ingin mendukung kegiatan amal tersebut melalui donasi”

Seketika.com, Jakarta –  Aktor terkenal Robert Downey Jr., yang dikenal sebagai Ironman dalam film Marvel, ternyata memiliki hobi mengoleksi mobil-mobil model jadul yang di-custom. Baru-baru ini, ia mengumumkan niatnya untuk menyumbangkan sebanyak 6 unit mobil custom miliknya untuk kegiatan amal melalui organisasinya yang bernama The FootPrint Coalition.

The FootPrint Coalition merupakan organisasi nirlaba yang bertujuan memajukan teknologi demi lingkungan yang lebih bersih.

Mobil-mobil yang disumbangkan oleh Robert Downey Jr. akan dipamerkan di Chicago Auto Show pada tanggal 19 Februari 2024.

Adapun keenam mobil yang akan dipamerkan adalah:

  1. 1969 Mercedes-Benz 280 SE
  2. 1972 VW Bus
  3. 1966 Buick Riviera
  4. 1972 K-10
  5. 1965 Chevrolet Corvette
  6. Mercedes SE

Menariknya, mobil-mobil tersebut telah mengalami modifikasi, diubah dari mesin bensin menjadi Electric Vehicle (EV), atau diganti dengan bahan bakar hidrogen. Hal ini sejalan dengan upaya untuk mendukung teknologi ramah lingkungan.

Hasil dari penjualan keenam mobil custom tersebut akan digunakan untuk mendanai startup lingkungan hidup milik Robert Downey Jr.

Leave a Reply