Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
PemerintahanPeristiwaPolitik

Adies Kadir Apresiasi Pemerintahan Prabowo-Gibran Sita 1,2 Ton Narkoba dalam 100 Hari Kerja

173
×

Adies Kadir Apresiasi Pemerintahan Prabowo-Gibran Sita 1,2 Ton Narkoba dalam 100 Hari Kerja

Share this article
Adies Kadir Apresiasi Pemerintahan Prabowo-Gibran Sita 1,2 Ton Narkoba dalam 100 Hari Kerja, foto:(dpr)

Seketika.com, Jakarta – Pemerintahan Prabowo-Gibran menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran narkotika di Indonesia melalui keberhasilan besar dalam penyitaan narkoba. Sepanjang bulan Februari 2025, tepatnya pada 100 hari pertama masa jabatan, pemerintah berhasil menyita 1,2 ton narkoba, sebagai bukti nyata komitmen mereka dalam menciptakan Indonesia yang lebih aman.

Penyitaan narkoba sebesar 1,2 ton diumumkan dalam konferensi pers oleh Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polhukam) pada 3 Maret 2025.

Dalam operasi pemberantasan narkoba ini, Badan Narkotika Nasional (BNN), Kepolisian, dan Kejaksaan bekerja sama dalam upaya mengungkap dan menghentikan peredaran narkotika yang semakin meresahkan masyarakat.

Wakil Ketua DPR RI, Adies Kadir, mengapresiasi langkah tegas pemerintah dalam memberantas narkotika. Menurutnya, keberhasilan penyitaan 1,2 ton narkoba ini membuktikan bahwa pemerintahan Prabowo-Gibran serius dalam mewujudkan misi Asta Cita, delapan pilar besar yang mengarah pada Indonesia Emas 2045.

Asta Cita ini mencakup penegakan hukum yang lebih kuat dan kolaboratif, termasuk dalam pemberantasan narkotika.