Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
PemerintahanPeristiwa

Benyamin Paparkan Prestasi dan Capaian Keberhasilan Di Rapat Paripurna HUT ke-15 Tangsel

312
×

Benyamin Paparkan Prestasi dan Capaian Keberhasilan Di Rapat Paripurna HUT ke-15 Tangsel

Share this article

“Sekali lagi, hal ini merupakan hasil kolaborasi yang harus dijaga untuk keberlanjutan pembangunan menuju Tangerang Selatan yang cerdas, modern, religius dalam kerangka kesejahteraan,”

Seketika.com, Tangerang Selatan – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15 Kota Tangerang Selatan ditandai dengan terselenggaranya Rapat Paripurna di Gedung DPRD Kota Tangerang Selatan, pada Minggu (26/11).

Dalam kesempatan itu, Benyamin menyampaikan berbagai keberhasilan dan capaian prestasi yang telah diraih selama tahun 2023. Mulai dari pertumbuhan ekonomi hingga berbagai pembangunan yang diperuntukkan bagi masyarakat Kota Tangerang Selatan.

“Dalam konteks perekonomian dengan indikator laju pertumbuhan ekonomi tercatat terus meningkat dengan angka pada Triwulan II tahun 2023 sebesar 5,82 yang ditunjang dengan meningkatnya investor berdasarkan data investasi PMA dan PMDN yang meningkat dari 4,65 triliun menjadi 5,97 triliun pada Triwulan III tahun 2023,” ucapnya.

Dari sisi pembangunan manusia, terjadi kenaikan dari 81,60 menjadi 81,95. Dimana capaian tersebut didukung oleh meningkatnya angka rata-rata lama sekolah, harapan lama sekolah, angka harapan hidup dan pendapatan per kapita per tahun.

“Dalam konteks pendidikan, indikator angka partisipasi sekolah usia 7-12 tahun tercatat pada angka 99.72 persen, sementara pada usia 13-15 tahun tercatat di angka 98,26 persen,” terangnya.

Menurutnya, pendidikan adalah isu strategis yang harus terus didorong agar capainnya menjadi 100 persen. Oleh karenanya penting dilakukan dalam kaitannya kolaborasi bersama Provinsi Banten agar capaian angka partisipasi sekolah untuk usia 15-18 tahun mencapai lebih dari 90 persen.

Leave a Reply