“Tugas besar yang diemban Satpol PP, Satlinmas, dan Pemadam Kebakaran harus ditopang dengan personel yang memadai, baik secara kuantitas maupun kualitas,” tuturnya.
Dalam Apel Kesiapsiagaan 2025, Bupati juga memaparkan kinerja Pemadam Kebakaran Kabupaten Tangerang selama tahun 2024.
Tercatat terjadi 373 kejadian kebakaran dan 1.197 operasi penyelamatan nonkebakaran.
“Petugas pemadam kebakaran bukan hanya bertugas memadamkan api, tetapi juga menyelamatkan nyawa, memberikan pertolongan pertama, dan merespons situasi darurat dengan cepat,” jelas Bupati Maesyal.
Sepanjang tahun 2024, Satpol PP Kabupaten Tangerang melaksanakan 22 penindakan dan penertiban, serta 20 kegiatan pengamanan unjuk rasa, dalam rangka menjaga ketenteraman dan ketertiban umum.