PemerintahanPendidikanPeristiwa

Pemkot Tangsel Perkuat SDM Lewat Beasiswa dan Akses Pendidikan Merata

8
×

Pemkot Tangsel Perkuat SDM Lewat Beasiswa dan Akses Pendidikan Merata

Share this article
Pemkot Tangsel Perkuat SDM Lewat Beasiswa dan Akses Pendidikan Merata, foto:(tangerangselatankota)

Seketika.com, Tangerang – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) di bawah kepemimpinan Wali Kota Benyamin Davnie menaruh perhatian serius terhadap peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) sebagai pilar utama kemajuan daerah. Melalui akselerasi program beasiswa dan pemerataan akses pendidikan, Pemkot Tangsel berkomitmen mencetak generasi penerus bangsa yang kompetitif dan berdaya saing global.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Tangerang Selatan, TB Asep Nurdin, menegaskan bahwa visi Wali Kota Benyamin Davnie dalam periode 2024 hingga awal 2026 adalah memastikan seluruh lapisan masyarakat Tangsel memiliki akses pendidikan yang layak dan berkualitas.

“Bapak Wali Kota Benyamin Davnie selalu menekankan bahwa peningkatan kualitas SDM adalah harga mati. Beliau ingin memastikan generasi penerus di Tangsel tidak hanya pintar secara akademis, tetapi juga memiliki keahlian yang bersertifikasi. Komitmen ini kami wujudkan melalui pemberian BOSDA untuk lebih dari 91.000 siswa dari tingkat TK hingga SMP, serta beasiswa khusus bagi 7.500 siswa SMP dan 2.500 siswa kurang mampu guna memutus rantai kemiskinan melalui jalur pendidikan,” ujar TB Asep Nurdin dalam keterangannya di Ciputat, Selasa (27/1/2026).

Asep menambahkan, kepedulian Pemkot Tangsel terhadap SDM juga menyentuh masyarakat yang sempat putus sekolah melalui program Beasiswa Kesetaraan Paket A, B, dan C yang telah diikuti oleh lebih dari 500 warga.

Hal ini tercermin dari Angka Partisipasi Sekolah (APS) usia 7-12 tahun yang menyentuh angka 99,72 persen.

Sejalan dengan peningkatan kualitas manusianya, infrastruktur penunjang pun terus dikebut.

Asep menjelaskan bahwa Pemkot telah berhasil merevitalisasi sarana prasarana di 27 sekolah serta membangun ruang kelas baru di berbagai titik strategis.